close

Sosialisasi Program dan Aplikasi MBKM UM

Kementerian Pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi (Kemdikburistek) telah meluncurkan Program Kampus Merdeka untuk perguruan tinggi. Untuk mendukung kebijakan tersebut., Universitas Negeri Malang (UM) mengeluarkan berbagai kebijakan terkait program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang juga untuk pencapaian Indikator Kinerja Utama Perguruan Tinggi (IKU PT). Kebijakan UM terkait MBKM dan sarana pendukungnya telah dikembangkan di UM, diantaranya Panduan Merdeka Belajar UM, Petunjuk Teknis MBKM, Panduan konversi dan ekivalensi matakuliah dalam program MBKM, dan laman/aplikasi MBKM.

UM mengembangkan program-program MBKM di setiap program studi pada program sarjana sesuai dengan Bentuk Kegiatan pembelajaran (BKP) MBKM yang terdiri dari 1) Membangun desa/Kuliah kerja nyata tematik, 2) magang/praktik kerja, 3) asistensi mengajar di sekolah, 4) studi independen, 5) penelitian, 6) kegiatan wirausaha, 7) pertukaran pelajar, dan 8) proyek kemanusiaan. Mahasiswa UM dapat mengikuti program MBKM yang diluncurkan oleh Kemdikbudristek dan program MBKM yang diluncurkan oleh UM secara mandiri. UM menawarkan Program UM Merdeka Belajar Multikultur dan Program UM Merdeka Belajar untuk sekolah laboratorium UM. Mahasiswa dapat mengakses informasi tersebut di laman https://kampusmerdeka.um.ac.id/ dan https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/.

Baca Juga :  Angkat Budaya Bali, Tim Undiksha Raih Juara I LKTI Nasional

Program MBKM UM ditujukan untuk 1) Meningkatkan kualitas lulusan UM agar memiliki kapabilitas yang dibutuhkan di era kehidupan abad ke-21 dan era industri 4.0; 2) Meningkatkan kapabilitas belajar mahasiswa dengan pemenuhan hak belajar mahasiswa dengan menggunakan pendekatan belajar berbasis kehidupan, kapabilitas dan transdisipliner; 3) Memfasilitasi hak belajar mahasiswa sesuai dengan minat dan potensi yang dimilikinya agar menjadi lulusan yang kompetitif dan berkepribadian; dan 4) Memberikan wawasan dan pengalaman bagi mahasiswa agar menjadi lulusan yang sesuai dengan profil lulusan UM

Untuk menjaring minat mahasiswa tentang program MBKM, UM melakukan sosialisasi ke dosen dan mahasiswa terkait program MBKM dan panduan konversi/ekivalensi matakuliah di UM, prosedur pendaftaran program MBKM untuk mahasiswa UM dan non-UM yang akan mengikuti perkuliahan di UM, serta mengenalkan laman dan aplikasi pendaftaran program MBKM UM. Sosialisasi ini sangat penting dilakukan karena memberikan keuntungan bagi mahasiswa UM. Keuntungan tersebut diantaranya mahasiswa dapat memperoleh pengalaman belajar secara langsung di tempat kerja dan masyarakat; dan  tantangan serta kesempatan untuk mengembangkan kreativitas, kapasitas, dan kepribadian mahasiswa. Selain itu, mahasiswa dapat mengembangkan kemandirian dalam mencari dan menemukan pengetahuan melalui kenyataan dan dinamika lapangan seperti persyaratan kemampuan, permasalahan ril, interaksi sosial, kolaborasi, manajemen diri, tuntutan kinerja, target dan pencapaiannya. Dengan demikian, melalui program MBKM ini, lulusan UM diharapkan memiliki kapabilitas yang lebih baik dan bekal yang mumpuni untuk bergabung di masyarakat.

Baca Juga :  Dosen UGM Buat Bilik Disinfektan

Link Youtube Sosialisasi Program dan Aplikasi MBKM UM