close

Prodi DKV ISI Yogyakarta Gelar Lokakarya Penyusunan Paket Kegiatan MBKM dan Perangkat Evaluasinya

Di bawah payung PKKM (Program Kompetisi Kampus Merdeka)  Prodi Desain Komunikasi Visual, Fakultas Seni Rupa, Institut Seni Indonesia menggelar Lokakarya Penyusunan Paket Kegiatan MBKM dan Perangkat Evaluasinya, 17 Juli 2024, bertempat di Grand Rohan Jogja. Ini merupakan lokakarya ke dua, dari 3 rangkaian lokakarya yang direncanakan. Dalam lokakarya ini,  Prof. Dr. Ir. Sri Suning Kusumawardani, S.T., M.T, selaku pamateri, sekaligus Direktur  Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) menyampaikan materi terkait Strategi Akselerasi dan Keberlanjutan MKBKM Mandiri.

Selama tiga tahun pelaksanaan program  MBKM di Prodi DKV, terdapat kesenjangan yang cukup kentara, yakni terkait capaian pembelajaran. Selama ini program MBKM diikuti oleh mahasiswa lintas semester, dari semester 3 hingga semeter 7 dan acapkali terjadi di mitra yang sama. Hal ini menyulitkan bagi pihak pembimbing maupun dari mitra dalam melakukan proses pembelajaran karena kompetensi mahasiswa dalam tiap semester berbeda-beda. Capaian kompetensi mahasiswa  yang berbeda-beda ini seringkali menjadi kendala dalam pelaksanaan proyek di lapangan bersama  mitra dalam proses pembimbingan dan pengawasan. Kemudian hal ini juga berdampak bagi penilaian/rekognisi mata kuliah per semesternya.

Baca Juga :  Luncurkan Mobil Terbaru, Antasena ITS Optimistis Juarai SEM 2024

Dalam presentasinya, Prof. Dr.  Sri Suning  Kusumawradani, S.T., M.T. menyampaikan terkait tata kelola MBKM, mulai dari tingkat perguruan tinggi, fakultas, hingga pada tingkat prodi. Melalui lokakarya penyusunan paket kegiatan MBKM serta perangkat evaluasinya, prodi DKV menargetkan standar mutu yang meningkat, serta muncul inovasi-inovasi dalam penyelenggaraan program kegiatan.

Kegiatan Lokakarya Penyusunan Paket Kegiatan MBKM Mahasiswa yang disesuaikan dengan kompetensi per semesternya dan perangkat evaluasinya bertujuan untuk meningkatkan kualitas program luar kelas, dan memberikan pemahaman kepada para dosen terkait paket dan standar perangkat evaluasinya. Dengan adanya lokakarya dan luarannya ini diharapkan program-program MBKM yang dijalankan oleh prodi DKV dapat terus berkembang dan meningkat secara optimal. Dengan adanya paket dan perangkat evaluasi, maka luaran-luaran kegiatan MBKM dapat terstruktur dengan standar mutu yang baik dan inovatif dan dapat menjadi dasar dalam penyusunan portofolio kegiatan MBKM.

Baca Juga :  ISI Yogyakarta dan DOSS Berkolaborasi Dalam Program “DOSS Goes To Campus”

Setelah pemberian materi, tim PKKM prodi DKV melanjutkan dengan diskusi terfokus. Forum di bagi menjadi dua kelompok besar, masing-masing kelompok berisi 15 peserta. Adapun pembahasan yang dijalankan di kelompok satu adalah pengembangan kemitraan, sedangkan kelompok dua membahas terkait paket kegiatan mbkm beserta perangkat evaluasinya. Selanjutnya, luaran dari kegiatan lokakarya ini adalah modul yang berisi  Program Magang MBKM Prodi DKV yang berisi paket kegiatan MBKM dan rubrik evaluasi pelaksanaan beserta panduan rekognisi.

Fbd
Sfgw